Backup adalah suatu proses menyalin seluruh data anda dan dicompress ke dalam 1 file zip.
File zip yang telah dibuat tersebut dapat anda copy ke flash disk / external harddisk sebagai backup optional untuk menjaga kemungkinan Harddisk Master anda rusak.
File Backup ada 5 jenis:
File Backup Tanggal, yaitu file backup yang diproses secara manual oleh anda sendiri, file backup ini berisi data-data anda sampai dengan tanggal yang dimaksud.
Contoh: 20081001.zip, adalah file backup yang dibuat pada tanggal 01 Oktober 2008, di mana isinya berupa data s/d tanggal 01 Oktober 2008 (artinya di dalamnya ada juga data tanggal 30 Sep 2008, 29 Sep 2008, 28 Sep 2008, dsbnya)
Anda bisa menggunakan backup harian ini untuk melihat kembali data pada tanggal tertentu seandainya anda menemukan kesalahan data yang terjadi pada data saat ini dan tidak menemukan di mana salahnya, mungkin anda dapat membandingkan data anda saat ini dengan data backup harian sebelumnya.
File Backup Tutup Hari, yaitu file backup yang diproses secara otomatis saat anda melakukan proses Tutup Hari.
Contoh: H_20080930.zip, adalah file backup proses tutup hari per tanggal 30 September 2008.
File Backup Tutup Tahun Pembukuan, yaitu file backup yang diproses secara otomatis saat anda melakukan proses Tutup Tahun Pembukuan.
Contoh: Y_2007.zip, adalah file backup proses tutup tahun pembukuan per tahun 2007.
File Backup Hapus Data, yaitu file backup yang diproses secara otomatis saat anda melakukan proses Hapus Data.
Contoh: C_20073112.zip, adalah file backup proses hapus data s/d tanggal 31 Desember 2007.
File Backup Proses Restore Data, yaitu file backup yang diproses secara otomatis saat anda melakukan proses Restore Data Timpa Data Saat ini
Contoh: O_20081101.zip, adalah file backup proses restore data (timpat data saat ini) yang dilakukan pada tanggal 01 November 2008.
File-file backup tersebut berupa ZIP file.
NB: Saran dari kami adalah copy lah file-file backup tersebut ke external harddisk atau lokasi harddisk tetapi di komputer berbeda untuk menjaga kemungkinan Harddisk Master anda rusak.